Bagaimana Cara Memilih Karpet Untuk Ruang Tamu ?
Tips Memilih Karpet Untuk Ruang Tamu-Karpet di ruang tamu kecil dapat memberikan kesan luas, lo! Dengan menerapkan tips berikut, kamu bisa mendapatkan suasana yang luas dan nyaman di ruangan berukuran kecil.
Tidak hanya sebagai dekorasi dan keindahan, karpet memiliki banyak sekali fungsi.
Mulai dari melapisi ubin agar terasa hangat, menjadi alas duduk dan bersantai, hingga mengurangi pecahan atau kerusakan benda yang terjatuh.
Oleh sebab itu, kehadirannya cukup penting dalam sebuah hunian.
Berikut Ini Adalah Tips Memilih Karpet Untuk Ruang Tamu :
1. Menghitung Ukuran Karpet dan Ruangan
Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah ukuran ruangan dan karpet yang hendak digunakan. Jangan sampai karpet yang digunakan malah membuat ruangan terasa sempit dan sesak.
Adapun panduannya, karpet sebaiknya tidak menutupi lebih dari 50 persen luas alas ruangan
Oleh sebab itu, jangan pilih karpet yang terlalu besar atau terlalu kecil. Karpet terlalu kecil akan membuat karpet tampak terpisah sendiri dan tidak menyatu dengan desain ruangan.
Hal tersebut membuat ruangan terlihat tidak seimbang.
2. Memilih Material Karpet yang Tepat
Sebelum membeli karpet, sebaiknya perhatikan material karpet terlebih dahulu.
Perhatikan ketinggian, kepadatan, dan juga ketebalan dari karpet.
Baca Juga : Cara Mudah Bersihkan Karpet
Untuk ruang tamu sendiri, kamu bisa memilih karpet kain yang berkualitas baik, tidak terlalu empuk tetapi mudah dibersihkan.
Jika ingin memberikan kesan elegan di ruang tamu, kamu bisa memilih karpet berbahan wol atau katun
3. Memerhatikan Desain Ruangan
Langkah selanjutnya adalah memerhatikan tema desain di ruang tamu kecil. Jangan sampai kehadiran karpet justru merusak karena modelnya tidak menyatu dengan desain yang sudah ada.
Untuk ruang tamu sempit sendiri disarankan menggunakan desain yang simpel dan minimalis.
Hindari menerapkan tema yang ramai seperti gaya bohemian karena dapat membuat ruangan jadi terasa penuh dan terkesan sempit.
4. Memilih Karpet yang Aman
Karpet merupakan benda yang paling sering diduduki atau bahan mungkin juga digunakan untuk tiduran.
Oleh sebab itu, memilih karpet yang aman sangat penting untuk kesehatan anggota keluarga dan tamu yang berkunjung ke rumah.
Karpet sendiri dapat menyerap debu dan bisa membuat ruangan kecil terasa pengap, terutama jika terhirup.
Untuk keamanan, kenyamanan, dan tentunya kesehatan jangan lupa untuk rutin membersihkan karpet agar kotoran tidak terperangkap di dalamnya.
Perhatikan juga bahan pewarna karpet, sebab pewarna kimia yang tidak aman dapat menimbulkan iritasi pada kulit.
5. Memerhatikan Padding Karpet
Padding merupakan lapisan antara lantai dan karpet.
Beberapa karpet memang sudah dilengkapi dengan padding saat pembelian, tetapi ada juga yang tidak.
Padding berfungsi agar karpet lebih tahan lama karena dapat menjaga keseimbangan suhu ruangan.
Adapun padding yang nyaman dan baik untuk ruang tamu kecil adalah padding yang berbahan karet busa.
Ingin Tahu Informasi Unik Dan Menarik Lainnya?KlikDisini Untuk Melihat Informasi Terupdate Dan Menarik lainnya.